Mediamaz Work

mediamaz work

Mediamaz Work

Member of Mediamaz Group

csr adalah

Pengertian CSR Adalah, Tujuan, Hingga Manfaat nya Untuk Perusahaan

CSR adalah Segala operasional dan kegiatan yang dilakukan oleh perusahaan harus dipertanggungjawabkan oleh masing-masing perusahaan. Mulai dari karyawan, pemegang saham, pelanggan, pemerintah dan masyarakat. Tanggung jawab ini sering disebut dengan Corporate Social Responsibility atau CSR.

Oleh karena itu, CSR merupakan salah satu bentuk tanggung jawab yang harus diemban suatu perusahaan terhadap seluruh pemangku kepentingannya dengan melaksanakan program yang bermanfaat. Jadi pernahkah Grameds mendengar istilah tanggung jawab sosial perusahaan atau CSR? Jika Anda belum pernah mendengar atau mendengarnya, artikel ini akan menjelaskan secara detail apa itu CSR, tujuan, fungsi dan contohnya.

Pengertian CSR

Seperti yang sudah disebutkan di atas, CSR adalah suatu bentuk pertanggungjawaban sosial yang harus dilakukan oleh pihak manajemen perusahaan untuk semua stakeholder dan juga semua pihak yang mempunyai kepentingan. Berbagai macam pihak yang dimaksud di atas adalah karyawan perusahaan, pemegang saham perusahaan, konsumen, pihak pemerintah, dan masayarakat yang ada di ruang lingkup perusahaan tersebut.

csr adalah
Sumber Foto : www.thegivingmachine.co.uk

Bentuk tanggung jawab yang harus ada di dalam CSR adalah sebuah kegiatan atau aktivitas yang dilakukan oleh manajemen perusahaan sebagai salah satu bentuk rasa tanggung jawabnya sebagai perusahaan kepada masyarakat sosial serta lingkungan sekitar. Dimana perusahaan itu melakukan segala aktivitas operasionalnya.

Sehingga bisa kita simpulkan bahwa CSR adalah sebuah pertanggungjawabn sosial yang dilakukan oleh pihak perusahaan untuk memberikan suatu manfaat kepada pihak yang ada di dalam dan sekitar perusahaan dengan melakukan suatu program yang bermanfaat. Perlu anda pahami bahwa sebuah bisnis memang mempunyai tanggung jawab kepada masayarakat secara umum dan lingkungan tempat mereka berdiri.

Sifat dari tanggung jawab tersebut adalah wajib. Jika tidak dilakukan, maka bisnis tersebut akan terancam mendapatkan sanksi. Hal tersebut berlaku untuk bisnis yang sudah besar ataupun bisnis yang masih kecil ya. Selagi bisnis tersebut memang berkaitan dengan kenyamanan masyrakat yang ada di sekitarnya.

Pengertian CSR Menurut Para Ahli 

Beberapa pengertian CSR menurut ahli, diantaranya adalah:

1. Menurut Kotler dan Nancy

Yang pertama adalah CSR menurut Kotler dan Nancy. Yang mana CSR merupakan komitmen perusahaan untuk berkontribusi dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui praktik bisnis yang baik. Untuk mencapai hal tersebut, perusahaan dapat memberikan sebagian sumber dayanya kepada pihak-pihak yang terkait atau berada di sekitarnya.

2. Menurut Kast 

Yang kedua adalah CSR menurut Kast. Dimana dalam Kas (2003, 212) mengungkapkan bahwa pengertian CSR adalah bentuk partisipasi organisasi dalam upaya penanggulangan kemiskinan. Kemudian juga membantu mengurangi pengangguran dan mendatangkan manfaat di bidang seni atau pendidikan.

Disini Kast juga menjelaskan bahwa CSR merupakan faktor yang cukup penting karena dapat menunjukkan bahwa suatu perusahaan tidak dapat dipisahkan dari lingkungan sekitarnya. Sebuah bisnis juga bergantung pada lingkungan. Jika lingkungannya baik maka dunia usaha juga akan mendapat dampak yang baik.Selanjutnya CSR diartikan sebagai program yang didasarkan pada konsep bahwa suatu perusahaan mempunyai tanggung jawab terhadap seluruh pemangku kepentingannya. Secara sederhana, CSR dapat dipahami sebagai wujud tanggung jawab perusahaan terhadap seluruh aspek masyarakat serta lingkungan sekitar lokasi perusahaan. Oleh karena itu, selain mencari keuntungan, pelaku usaha juga harus bertanggung jawab terhadap orang-orang disekitarnya. Salah satu solusinya adalah dengan menawarkan program yang sudah ada bernama CSR.

Tujuan CSR

Dalam melaksanakan program CSR, perusahaan harus mempunyai tujuan tertentu, tujuan tersebut harus dikaitkan dengan kepentingan dan kesejahteraan masyarakat serta pemangku kepentingan perusahaan. Berikut ini adalah tujuan program CSR secara umum :

1. Menjaga nama baik dan citra perusahaan

Salah satu tujuan utama dilaksanakannya program CSR adalah menjaga nama baik dan reputasi baik perusahaan di mata masyarakat. Biasanya, program CSR yang dilakukan suatu perusahaan untuk mencapai tujuan tersebut antara lain menunjukkan bahwa perusahaan bertanggung jawab terhadap kesejahteraan masyarakat sekitar.
Selain itu, dengan melaksanakan program CSR, perusahaan juga dapat meningkatkan citra dan reputasinya di lingkungan serta dengan seluruh pemangku kepentingan atau orang-orang yang bekerjasama dengan perusahaan. Oleh karena itu, hal ini akan sangat mempengaruhi perkembangan perusahaan di masa depan.

2. Menjaga hubungan baik dengan pemangku kepentingan

Tujuan pelaksanaan program CSR selanjutnya adalah menjaga dan mempertahankan hubungan baik dengan pemangku kepentingan. Dengan pendekatan CSR yang dipimpin oleh perusahaan, hal ini akan menciptakan hubungan yang lebih hangat dan bersahabat dengan lingkungan perusahaan. Selain itu, program CSR juga dapat memberikan banyak manfaat bagi masyarakat dalam upaya pembangunan dan pemberdayaannya sendiri.

3. Solusi Permasalahan yang Timbul di Lingkungan Hidup

Berbisnis di suatu lokasi tentunya akan melibatkan banyak bagian dari lingkungan tersebut. Salah satu cara untuk mengatasi permasalahan yang ada saat ini adalah dengan menyelenggarakan program CSR. Permasalahan yang terjadi saat ini dapat muncul dalam berbagai cara. Mulai dari lingkungan, sosial, dan ekonomi. Adanya program CSR merupakan salah satu bentuk upaya perusahaan untuk membantu menyelesaikan segala permasalahan lingkungan hidup.

Manfaat CSR

Ada beberapa manfaat yang akan didapat selama menerapkan CSR adalah sebagai berikut:

1. Untuk Bisnis

Grameds wajib mengetahui tiga manfaat CSR bagi bisnis. Pertama, membuka lapangan kerja seluas-luasnya bagi pihak lain. Kedua, dukungan periklanan bagi perusahaan itu sendiri. Kemudian yang ketiga adalah menciptakan inovasi baru berupa program tertentu.

2. Manfaat bagi masyarakat luas

Sementara manfaat yang akan diterima masyarakat adalah peningkatan kesejahteraan dalam berbagai aspek. Dimana orang-orang di sekitar perusahaan menjadi lebih peduli dan protektif. Kemudian, mereka juga bisa merasakan manfaat langsung dari program CSR tersebut. Program pemberdayaan dan pengembangan yang ditawarkan perusahaan.

3. Bagi pihak lain

Program CSR yang dilaksanakan oleh perusahaan tidak hanya dapat memberikan manfaat bagi perusahaan tetapi juga masyarakat. Namun hal ini juga dapat menguntungkan pemegang saham, pemerintah, dan konsumen. Keuntungan yang akan dinikmati pemegang saham antara lain memiliki citra baik terhadap perusahaan. Oleh karena itu, hal ini dapat meningkatkan kemungkinan adanya tambahan investor. Sedangkan bagi konsumen, mereka akan semakin mempercayai perusahaan. Manfaatnya bagi pemerintah adalah mereka akan merasa didukung dengan adanya program CSR. Mulai dari pembangunan di bidang ekonomi, kemasyarakatan, dan lingkungan hidup.

Jenis CSR

Ada beberapa jenis CSR dalam suatu perusahaan, salah satunya adalah:

1. Cause Promotion

Program CSR jenis ini dapat dipahami sebagai salah satu upaya perusahaan untuk meningkatkan kesadaran terhadap suatu isu. Tujuan lain dari CSR jenis ini adalah sebagai dukungan promosi bagi perusahaan itu sendiri. Dengan menerapkan program CSR jenis ini, perusahaan kemudian akan menyediakan dana dan sumber daya untuk mendukung tujuan sosial. Mulai dari kegiatan pengabdian kepada masyarakat hingga kegiatan donasi.

2. Cause-Related Marketing

Perusahaan yang menggunakan program CSR ini biasanya bertujuan untuk tetap berkomitmen menghasilkan keuntungan tertentu atas penjualan produk tertentu. Sehingga dapat menunjang aktivitas sosial di masyarakat. Jumlah yang harus dibayar kemudian akan dikembalikan kepada pihak yang berwujud.

3. Corporate Social Marketing

CSR jenis ini sering dilakukan perusahaan dalam bentuk kampanye. Biasanya jenis kampanye yang dilakukan perusahaan berupa isu kesehatan, lingkungan hidup, dan lainnya. Tujuan dari CSR “Corporate Social Marketing” adalah untuk membantu mendukung perubahan positif di masyarakat.

4. Kegiatan Amal Philanthropy

CSR jenis ini dilaksanakan oleh perusahaan dalam bentuk kontribusi langsung melalui pencairan modal. Contoh CSR jenis ini adalah program donasi, kegiatan amal, dan pemberian dukungan kepada masyarakat dalam berbagai bentuk.

5. Volunteeing

kegiatan ini adalah salah satu jenis CSR yang dilakukan oleh dunia usaha dalam bentuk layanan gratis yang diberikan kepada masyarakat. Biasanya, bisnis melibatkan sejumlah karyawan yang merelakan waktunya dalam berbagai kegiatan yang dapat mendukung keberlangsungan lingkungan sekitar bisnis.

6. Natural Recovery

Jenis CSR selanjutnya adalah program natural recovery. Di sini, dunia usaha mempunyai tanggung jawab untuk menjaga alam, terutama yang menghasilkan limbah. Beberapa contoh program restorasi yang dapat dilaksanakan antara lain penanaman mangrove, penghijauan, penanaman bibit pohon produktif, dan lain-lain.

7. Pengelolaan sampah ramah lingkungan

Selanjutnya adalah pengolahan sampah ramah lingkungan. Dengan pengelolaan ini diharapkan toksisitas limbah dapat diminimalkan. Sehingga ketika mengolah limbah produksi tidak akan membahayakan lingkungan. Untuk dapat melaksanakan program ini, perusahaan harus terlebih dahulu memilih jenis limbahnya, mulai dari limbah organik, beracun, dan anorganik. Perusahaan kemudian harus mengelola limbah tersebut dengan mengolahnya dengan teknik khusus yang tepat agar limbah tersebut dapat terserap dengan baik oleh alam.

8. Pemanfaatan sumber energi terbarukan

Jenis CSR lainnya adalah pemanfaatan sumber energi terbarukan. Mulai dari uap, angin, air alami bahkan energi matahari. Dengan menggunakan pendekatan ini, diharapkan perusahaan dapat berpartisipasi dalam konservasi sumber daya alam yang mulai terancam punah, seperti gas alam dan minyak bumi.

Nah, jadi seperti itulah penting nya sebuah CSR (corporate social responsibility) yang mana salah satu tujuan program ini adalah untuk menjaga citra nama baik perusahaan antara lain menunjukkan bahwa perusahaan bertanggung jawab terhadap kesejahteraan masyarakat sekitar.

bootcamp translator

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top